Blog berisi curhatan si lajang

Rabu, 29 Januari 2014

Gratis Gak Pake Ribet


Gue selalu senang dapat yang gratisan (ngaku). Apalagi kalau yang gak pake acara ribet untuk mendapatkan yang gratisan tersebut.

Contohnya nih, Caramel Macchiato dari Esprecielo yang hadiahnya gak perlu ribet. Cukup kirimkan foto bon pembelian sama kemasannya ke twitter mereka. Dan jreeeeeng.... Dalam waktu 1 minggu dikirimlah kemasan besar ke gue :) Asik kan? Rasanya? Not bad  pulak....Ohya mereka ada kontes berhadiah loh... Bisa dikunjungi langsung websitenya :)



Minggu, 26 Januari 2014

MODAL MINIM HASIL MAKSIMAL


Orang selalu gak mau rugi karena merasa sudah bayar. Jadi adalah hak mereka untuk menyapu bersih apa saja yang ada di hadapan mereka. Bisa jadi nih karena ajaran salah kaprah dalam pelajaran ekonomi di sekolah. Gunakan modal seminim mungkin tapi usahakan hasilnya besar. Atau ajarannya gak salah tapi kita yang terlalu ekstrim dalam penerapannya.

Jumat, 24 Januari 2014

AKUN TIDAK BISA DIAKSES


Hanya dalam beberapa bulan gue tidak bisa mengakses email di yahoo atas nama evangelalex@yahoo.co.id dan akun twitter atas nama: @rapturousria (https://twitter.com/rapturousRia). Padahal ini akun twitter yang paliiiiiiing pertama gue buat. IHIKS.

Kamis, 23 Januari 2014

KREATIF


Mari berhenti membicarakan hujan dan banjir yang masiiiih saja betah tinggal di Jakarta. Sekarang yuk mari membicarakan topik favorit gue yaitu makanan.

Pastinya sudah pada tahu dong kalau KFC mengadakan diskon 50% setiap hari Rabu? Paketnya bisa berganti-ganti terserah KFC-nya. Program ini sudah berlangsung sejak beberapa bulan lalu dan gue penasaran juga mau mencoba. So, hari Rabu lalu pergilah gue ke KFC terdekat dan pas hari itu paket yang mendapat diskon adalah PANAS 2. Paket dua ayam goreng dengan nasi dan segelas coke yang buset tinggi banget. Ohya, peraturannya adalah paket diskon ini harus dimakan di tempat alias gak bisa pesen untuk take away. Bagus juga sih. Kalau ada orang rakus yang memesan untuk satu kantor atau satu kelurahan, bisa gak kebagian buat orang yang mau makan di tempat.

Rabu, 22 Januari 2014

Rangkaian Berita



Baru saja tahun 2014 menginjak bulan Januari tapi beritanya sudah banyak banget. Diantaranya berita erupsi gunung Sinabung di desa Sigarang Garang Sumatera Utara. Mengungsinya sudah sampai berbulan-bulan, rumah mereka tertutup debu, penduduknya gak bisa bekerja, tidak mendapat penghasilan, padahal hidup berjalan terus. Masih belum jelas kapan para pengungsi ini bisa kembali menjalani hidup seperti biasanya.
Foto diambil dari Kompas


Minggu, 19 Januari 2014

Lunch at Sailendra




Yang namanya rejeki gak boleh ditolak. Sebelum liburan Natal tahun lalu (astaga, baru beberapa minggu lalu sih. Tapi yang namanya tahun 2013 ya tetap aja dibilangnya tahun lalu ya – GAKPENTING), kantor saya mengadakan acara makan bersama. Dan tempatnya berlokasi di restoran Sailendra di hotel JW MARRIOT. Jaman dahulu kala (10 tahun yang lalu, kurang lebih) saya dan beberapa teman pernah makan siang paket “ALL YOU CAN EAT”. Dulu harganya sekitar Rp. 100.000,0 (kalau tidak salah ingat) dan sekarang harganya sudah mencapai Rp. 300.000,- net. Dapat free flow ice tea jadi tidak perlu khawatir tenggorokan akan kering.

Saya sudah tidak ingat lagi seperti apa makanan di Sailendra. Pastinya yang saya pikirkan bagaimana caranya bisa mencoba semua makanan tanpa membuat perut meledak? Saya tidak pernah berhasil untuk mencicipi semua makanan yang tersaji. Padahal saya sudah mengambil dalam porsi kecil. Mengambil dalam porsi kecil ini setidaknya menghindarkan kita dari membuang makanan begitu saja. Lho, tapi saya kan sudah bayar? Tetap bukan alasan untuk mengambil sebanyak mungkin dan tidak menghabiskannya. Seperti yang banyak terjadi di acara resepsi.

Jumat, 17 Januari 2014

K-Drama : Let's Eat - VERY RECOMMENDED


Haish! K-drama lagi? Yang ceritanya soal romance orang kaya dengan orang miskin? Apa bedanya dengan sinetron Indonesia? Paling cerita Let's Eat ini juga akan seperti itu ceritanya.

Ah, siapa bilaaaaaang...

Rabu, 15 Januari 2014

MALAS


Ketika hujan lebat kembali melanda dan banjir mulai beredar dengan manisnya di banyak area, maka stasiun TV berlomba-lomba meliput. Biasa. Bad news is good news, katanya . Kapan lagi bisa dapat energi negative dari orang-orang yang bĂȘte karena rumahnya kebanjiran.

Senin, 13 Januari 2014

Late Lunch at Xi Men Ding - TUTUP



Tidak banyak restoran di Jakarta yang menyediakan makanan tidak halal. Jadi surprise juga ketika diajak teman makan di Xi Men Ding yang lokasinya di Senayan City terus melihat…loh, ada menu gak halal nih?

Jumat, 10 Januari 2014

The Famous Paul

Paul at Pacific Place


Tiga tahun lalu ketika berkesempatan ke Perancis, seorang teman memberi rekomendasi untuk mencoba minuman coklat panas di PAUL. Katanya enak sekali dan namanya coklat, maka saya memang langsung mencicipi. Terbukti enak sampai khusus beli yang didalam kemasan untuk dibawa pulang.

Rabu, 08 Januari 2014

FREE SAMPLE L'OCCITANE


Dengan adanya internet, sekarang lebih mudah untuk dapat free sample dari berbagai macam produk. Coba saja iseng browsing ke internet. Pasti ada saja membagikan contoh produk baru mereka secara gratis.

Selasa, 07 Januari 2014

Makan Malam di Social House



Tanggal 30 Desember 2013 saya dan seorang teman memutuskan untuk mengakhiri (okay, maksudnya menjelang tutup tahun) 2013 di Social House. Kalau tebakan kalian karena kami berdua baru menerima THR maka hal tersebut BENAR SEKALI. Okay, salah fokus. Lanjut.

Ria's Been Here

Ria Tumimomor’s Travel Map

Ria Tumimomor has been to: France, Germany, Indonesia, Italy, Netherlands, Singapore, South Korea, Switzerland.
Get your own travel map from Matador Network.